Apa yang bisa kita lakukan secara praktis untuk membantu menetapkan pikiran kita pada hal-hal surgawi?
Dari Gospel Translations Indonesian
Oleh John Piper
Mengenai Kehidupan Devosional
Bagian dari seri Ask Pastor John
Terjemahan oleh Verawaty Pakpahan
Anda dapat membantu kami memperbaiki terjemahan ini dengan meninjau untuk meningkatkan akurasi terjemahan. Pelajari lebih lanjut (English).
Apa yang bisa kita lakukan secara praktis untuk membantu menetapkan pikiran kita pada hal-hal surgawi?
Langkah pertama adalah mengenali kebutuhan kita untuk menetapkan pikiran kita pada perkara-perkara yang di atas. Kita harus mengenali bahwa ada banyak klaim bersaing di pikiran dan perhatian kita, dan kita harus memutuskan untuk menemukan waktu dan tempat dimana kita tidak akan dibombardir oleh TV, radio, telepon, maupun internet.
Sebaliknya kita harus memberikan diri kita pada Alkitab dan kepada Allah yang hidup di tempat yang sedikit aman dan tenang. Kita harus memberikan diri kita untuk menetapkan pikiran kita pada hal-hal yang di atas dengan merenungkan dan menghafalkan Alkitab.
Demikianlah, saat kita membaca Kitab Suci kita harus berdoa, “Oh Tuhan, bukalah mataku untuk melihat diri-Mu dan keajaiban-Mu dan keajaiban-keajaiban yang Engkau janjikan.” Inilah hal-hal surgawi. Dan dengan cara ini kita akan jadi semakin berpikiran surgawi karena kita memenuhi pikiran kita pada hal-hal yang berasal dari Allah, firman Alkitab.
Pada akhirnya hal ini sangat sederhana. Carilah sebuah tempat dan waktu dimana Anda memiliki sebuah saat menyendiri dan teduh. Bukalah Alkitab Anda dan bacalah perlahan, dan saat Anda membaca ubahlah setiap kalimat menjadi doa. Dan penuhi pikiran Anda. Bertanyalah. Renungkan dengan seksama. Tanyalah bagaimana hal itu berhubungan dengan keluarga, anak-anak Anda, kesendirian Anda, pekerjaan Anda, waktu luang Anda, sehingga semua kehidupan Anda fokus mengarah kepada Allah, kepenuhan Alkitab, dan pengagungan Yesus Kristus.